• Profil Kami

      Gabungan Pelaku dan Pemerhati Sistem Integrasi Sapi-Kelapa Sawit (GAPENSISKA) merupakan wadah bagi kegiatan dan aktivitas dalam pengerahan tenaga dan pikiran di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta pengembangan usaha Sistem Integrasi Sapi-Kelapa Sawit secara maksimal.

    • Publikasi Kami

      Berikut merupakan kumpulan dari beberapa tipe publikasi yang telah kami kumpulkan untuk anda. Publikasi kami merupakan hasil dari pengkajian banyak ahli yang dapat anda download secara gratis.

      Research Innovation

      Technical Assistance

    • Profil Kami

      Gabungan Pelaku dan Pemerhati Sistem Integrasi Sapi-Kelapa Sawit (GAPENSISKA) merupakan wadah bagi kegiatan dan aktivitas dalam pengerahan tenaga dan pikiran di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta pengembangan usaha Sistem Integrasi Sapi-Kelapa Sawit secara maksimal.

    • Publikasi Kami

      Berikut merupakan kumpulan dari beberapa tipe publikasi yang telah kami kumpulkan untuk anda. Publikasi kami merupakan hasil dari pengkajian banyak ahli yang dapat anda download secara gratis.

      Research Innovation

      Technical Assistance

Prof. (Riset). Dr. Ismeth Inounu, MS,

Prof. (Riset). Dr. Ismeth Inounu, MS, merupakan seorang peneliti utama di bidang Pemuliaan dan Genetika Ternak. Awalnya, beliau bekerja dalam kelompok peneliti di Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan pada periode 1981-2022. Saat ini, Ismeth menunjukkan dedikasinya sebagai peneliti utama di Badan Riset dan Inovasi Nasional sejak 24 Agustus 2022.

Gelar Sarjana diperolehnya dari Fakultas Peternakan Universitas Pajajaran Bandung pada tahun 1980, diikuti dengan gelar Magister Sains bidang Ilmu Ternak dari Institut Pertanian Bogor pada tahun 1991, dan gelar Doktor bidang Ilmu Ternak dari Institut Pertanian Bogor pada tahun 1996.

Ismeth diangkat sebagai Peneliti Utama mulai tanggal 1 September 2009, dan pada tanggal 30 Desember 2010, beliau dikukuhkan sebagai Profesor Riset setelah menyampaikan orasi Pengukuhan Profesor Riset berjudul “Pembentukan Domba Komposit melalui Teknologi Persilangan dalam Upaya Peningkatan Mutu Genetik Domba Lokal.” Dia adalah Profesor Riset ke-86 Badan Litbang Pertanian atau ke-310 tingkat Nasional. Selama menjadi peneliti, Ismeth telah menghasilkan 107 karya tulis ilmiah dalam bentuk buku, jurnal, prosiding, dan makalah yang diterbitkan dalam Bahasa Indonesia, serta 41 di antaranya ditulis dalam Bahasa Inggris.

Open chat
1
Gapensiska
Gratis, gabung komunitas Gapensiska
Dapatkan info dan artikel menarik mengenai Gabungan Pelaku Dan Pemerhati Sistem Integrasi Sapi-Kelapa Sawit?